STRUGGLE - DINAMIC - EQUALITY - EGALITARY - SOCIAL - RELIGY - WELFARE - LEARN - ECONOMIC - USEFUL

Sabtu, November 03, 2007

DOA NABI MUSA

Ngaji hari ini didapatkan penggalan do'a nabi Musa kepada Allah yg sering dibaca tapi karena kurasa sbg rutinitas dan tak kupahami pengertiannya kali ini dengan tafsir menjadi menarik hati:

Ya Rabb lapangkanlah untuku dadaku
Dan mudahkanlah untuku urusanku
Lepaskan kekakuan lidahku, supaya mengerti ucapanku

Karena kesombongan, keangkuhan, keegoan sering kita menjadikan sesuatu itu sebagai beban bagi diri kita, sesuatu yang menyusahkan kita dan membuat sebuah urusan yang sebenarnya mudah malah menjadi susah dan bahkan tambah rumit sesuatu hal. Karena terlalu menjadikan acuan pemikiran-pemikiran dari luar kita ingin sesuatu itu menjadi ilmiah, dan bahasa yang kita suarakan menjadi susah dipahami dan dimengerti oleh khalayak banyak. Dalam arti bahasanya kurang membumi, kurang merakyat, sok ilmiah dll.

Dan sebagai pengingat bagi diri kami sendiri :
Subuh adalah waktu yang seringkali memunculkan ide-ide jernih dan agar selalu berada di memori coba tuliskan di secarik kertas, janganlah setelah subuh kembali tidur sebelum kita mengkaji, mengaji dan berpikir jernih.

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda